Ini pemandangan yang langsung saya temui di dalam rumah setelah tiga hari saya tinggal pergi. Baju bersih dan kotor yang tercampur dan berserakan hingga ke ruang tamu, di atas kulkas, di ruang keluarga bahkan di atas meja makan. Wouww...
Memang sih Ayah juga pasti tidak bisa menghandle semuanya secara kami memang tidak ada pembantu sekarang. Harus berangkat kerja jam 6.30 dan mampir dulu nitipin adik Shaki dan kakak Naomi di rumah Mama Husna.
Pulangnya sekitar pukul 17.30 dan harus menjemput adik dan kakak dulu. Setelah itu baru masuk rumah (kasihan ayah...). Malamnya masih harus menyiapkan susu lengkap dengan botol-botol yang telah diisi air dan keperluan adik lainnya seperti dryper dan celana ganti. Adik Shaki memang masih bangun malam (biasanya dua kali) untuk minum susu dan ganti dryper. Selain itu juga masih harus membantu menyiapkan baju dan keperluan kakak Naomi karena memang dia belum mandiri sepenuhnya.
Paginya Ayah harus bikin sarapan untuk adik dan kakak sebelum bersiap berangkat kerja. Jadi maklumlah kalau suasana rumah jadi mirip kapal yang habis dibom. Nggak percaya? Nih lihat foto-fotonya...
06 August 2008
Ditinggal Tiga Hari Aja Begini ...
Posted by Rumah naomi&shaki at 6:32 AM
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
3 comments:
its good to know about it? where did you get that information?
Halo Mama Peni, saya suka dengan aura rumah keluarga anda. Berkesan hangat suasana keluarga. Salam manis dari Jakarta
terima kasih Mama Aji, sudah mampir di "rumah" saya.
Post a Comment